Home »
Kabar BELAWA
» Danau Tempe meluap,Belawa Kebanjiran
Danau Tempe meluap,Belawa Kebanjiran
Written By Unknown on Sabtu, 11 Mei 2013 | 22.32
Belawa-Seperti juga daerah lain sebagian besar wilayah sulawesi selatan, maka Kecamatan Belawa pun kembali dilanda hujan yang cukup lebat, akibat curah hujan yang intensitasnya sangat tinggi menyebabkan beberapa sungai yang bermuara di danau tempe seperti sungai Loang Sappae,maupun sungai Bilokka yang bermuara di danau Sidenreng.tentu saja sebagian masyarakat Belawa merasa khawatir akan terjadi banjir seperti tahun tahun sebelumnya, letak geografis Belawa yang di kelilingi danau Tempe dan danau sidenreng yang semakin hari semakin dangkal.Menurut catatan sedimentasi danau Tempe sekitar 30 - 40 cm setiap tahunnya,dan bisa dibayangkan bagaimana pendangkalan danau Tempe dan danau Sidenreng 10 tahun kedepan.ini merupakan salah satu faktor penyebab banjir, selain itu tidak pernah beresnya pembangunan beberapa tanggul di belawa memperparah kondisi ini, padahal sektor pertanian yang merupakan tulang punggung penghasilan masyarakat belawa sangat terpengaruh dengan adanya banjir tersebut, Banjir menggenangi Sawah berarti penghasilan utama masyarakat tidak ada,padahal disaat normal ratusan Ton hasil tanaman palawija seperti jagung, kacang ijo,kedelai,wijen,kacang tanah dihasilkan dari ribuan hektar areal sawah dan kebun maupun l;adang dari Belawa . belum lagi hasil tanaman musiman yang juga banyak ditanam dipesisir danau Tempe apabila musim kering seperti semangka,labu,timun,bahkan pepaya,Pemerintah seharusnya berkomitmen untuk mencegah banjir terjadi dengan melakukan pembuatan dan perbaikan tanggul yang lebih kokoh serta tidak setengah setengah dan penggalian sungai yang dangkal bukan hanya memperhatikan masyarakat di perkotaan. Kalau tidak ! Maka Belawa akan terus dilanda banjir sampai kapan pun.(Kibar-Akbar)
Label:
Kabar BELAWA
Posting Komentar