Headlines News :
Home » » Cerita Rakyat: TEBBA’ SAKKALENGNA MACERO

Cerita Rakyat: TEBBA’ SAKKALENGNA MACERO

Written By Unknown on Sabtu, 11 Mei 2013 | 22.46

Dahulu kala ada seorang laki-laki yg biasa menangkap ikan di sungai dgn memakai bubu/buwu (sejenis perangkap ikan ) pada suatu hari orang tersebut ingin melihat buwunya apakah sudah dapat ikan atau belum, namun ternyata tdk dapat ikan karena ada sebuah kayu yg menghalangi.. Singkat cerita, orang tersebut membuang/ melempar kayu tersebut jauh dari buwunya..
Namun ternyata keesokan harinya kayu tersebut masih kembali menghalangi ikan masuk perangkapnya… Begitu berulang-ulang sampai orang tersebut bertanya2 dalam hatix kayu apa ini ? Namun diulangnya kembali membuang kayu tersebut sambil berkata ” Yakko lisu mompo pemeng.. Lau walako agi2 ugokengko ” (kalau engkau kembali akan kuambil ) dan ternyata ke esokan harinya kayu tersebut kembali lagi…
Maka dibawalah kayu tersebut pulang kerumahnya…
Sesampainya dirumah, kayu tersebut di gunakan sebagai tempat mengerjai ikan ( SAKKALENG) entah apa sebabnya banyak yang mengambil Tebba’ (serpihan) dari kayu/sakkaleng tersebut di gunakan untuk menarik hati perempuan (sangat ampuh) atau dipakai menjual dll.. Makanya dikenal dgn nama TEBBA’ SAKKALENNA MACERO..
Sampai saat ini orang-orang tua kita masih ada yg percaya TEBBA’ SAKKALENNA MACERO adalah ajimat pemikat sukma (paddissengeng makkunrai) paling ampuh dan mungkin saja ada yg biasa (mappasikarawa botting) memiliki tebba’ (serpihan) dari kayu/sakkaleng tersebut (ikmb)
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | BELAWA | KIBAR
Copyright © 2011. KIBAR BELAWA TOSAGENAE - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by TOSAGENAE
Proudly powered by Blogger