Headlines News :
Home » » Lupus, Penyakit Seribu Wajah

Lupus, Penyakit Seribu Wajah

Written By Unknown on Rabu, 03 April 2013 | 09.48


Lupus, Penyakit Seribu Wajah

 Penyakit Lupus dalam ilmu kedokteran disebut Systemic Lupus Erythematosus (SLE), yaitu penyakit yang dapat menyerang seluruh tubuh atau sistem internal manusia.

Lupus adalah suatu penyakit  autoimmune  yang terjadi akibat sistem pertahanan tubuh menjadi terlampau kuat sehingga tidak bisa membedakan lagi mana benda asing dan mana sel-sel normal yang ada di dalam tubuh. Dalam imunologi atau ilmu kekebalan tubuh, penyakit ini adalah kebalikan dari kanker atau HIV/AIDS.

Pada Lupus, tubuh menjadi overacting terhadap rangsangan dari sesuatu yang asing, lalu tubuh membuat terlalu banyak antibodi yang ditujukan untuk melawan jaringan tubuh sendiri. Dengan demikian, Lupus disebut juga sebagai autoimmune disease (penyakit dengan kekebalan tubuh berlebihan).  Dalam istilah sederhana, seseorang dapat dikatakan menderita penyakit  Lupus Erythematosus saat tubuhnya menjadi alergi pada dirinya sendiri.

Yang unik dari penyakit Lupus ini adalah antibodi yang terbentuk dalam tubuh muncul berlebihan. Hasilnya, antibodi justru menyerang sel-sel jaringan organ tubuh yang sehat. Kelainan ini disebut autoimunitas. Antibodi yang berlebihan ini, bisa masuk ke seluruh jaringan dengan dua cara yaitupertama, antibodi aneh ini bisa langsung menyerang jaringan sel tubuh, seperti pada sel-sel darah merah yang akan menyebabkan sel-sel itu hancur. Inilah yang mengakibatkan penderitanya kekurangan sel darah merah atau anemia. Kedua, antibodi bisa bergabung dengan antigen (zat perangsang pembentukan antibodi), membentuk ikatan yang disebut kompleks imun.  Gabungan antibodi dan antigen mengalir bersama darah, sampai tersangkut di pembuluh darah kapiler hingga menimbulkan peradangan. Dalam keadaan normal, kompleks imun ini akan dibatasi oleh sel-sel radang (fagosit). Tetapi, dalam keadaan abnormal, kompleks imun ini tidak dapat dibatasi dengan baik. Malah sel-sel radang tadi bertambah banyak sambil mengeluarkan enzim, yang menimbulkan peradangan di sekitar kompleks imun itu. Hasilnya, proses peradangan akan berkepanjangan dan akan merusak organ tubuh dan mengganggu fungsinya. Kalau hal ini terjadi, maka dalam jangka panjang, fungsi organ tubuh akan terganggu.  Bila yang diserang ginjal, maka yang nampak adalah gejala sakit ginjal.  Bila yang diserang lever, maka yang nampak adalah gejala sakit hepatitis. Oleh sebab itu penyakit ini sering juga disebut sebagai penyakit seribu wajah. 

Lupus adalah istilah dari bahasa Latin yang berarti serigala. Hal ini disebabkan penderita penyakit ini pada umumnya memiliki butterfly rash atau ruam merah berbentuk kupu-kupu di pipi yang serupa di pipi serigala.  Kalau Anda memiliki ruam ini dan difoto hitam putih, maka wajah akan nampak seperti muka serigala yang memiliki ruam putih di mukanya. 
         
Ada beberapa faktor yang dapat memicu munculnya penyakit ini:
  • Sinar ultraviolet, biasanya dari sinar matahari.
  • Faktor hormonal.
  • Merokok juga dapat meningkatkan resiko terkena Lupus dan dapat membuat penyakit ini semakin parah.
  • Pengobatan yang diduga dapat memicu Lupus dan munculnya gejala Lupus.
  • Infeksi juga diduga sebagai pemicu.
  • Pengaruh kimia/racun kimia yang terdapat di sekitar, baik di air, udara, dan sebagainya diketahui sebagai pemicu terjadinya Lupus.
Maka, cara mengetahui apakah seseorang tersebut menderita Lupus atau tidak yaitu dengan melakukan tes antinuclear antibodies(ANA). Jika hasil tes positif maka kemungkinan besar orang tersebut mengidap penyakit Lupus.  Berikut beberapa tanda dan gejala awal dari penyakit lupus yang perlu anda ketahui.
  • Rasa nyeri dan kekauan pada sendi yang kemudian diikuti dengan bengkak.
  • Nyeri otot.
  • Kelelahan yang luar biasa.
  • Demam yang tidak bisa diungkapkan dengan jelas.
  • Bercak bercak pada kulit terutama pada daerah sekitar hidung yang menyerupai bentuk kupu kupu.
  • Anemia atau masalah pada ginjal.
  • Nyeri pada dada saat bernafas dalam.
  • Penderita lebih sensitif terhadap sinar matahari atau cahaya terang.
  • Rambut rontok.
Jenis penyakit Lupus ini memiliki tiga macam bentuk, yang pertama yaitu Cutaneus Lupus, seringkali disebut discoid yang mempengaruhi kulit. Kedua, Systemic Lupus Erythematosus (SLE) yang menyerang organ tubuh seperti persendian, paru-paru, darah, pembuluh darah, jantung, ginjal, hati, otak, dan syaraf. Ketiga, Drug Induced Lupus(DIL), timbul karena menggunakan obat-obatan tertentu. Setelah pemakaian dihentikan, umumnya gejala penyakit akan hilang. 
        
Biasanya odipus (orang hidup dengan lupus) akan menghindari hal-hal yang dapat membuat penyakitnya kambuh dengan menghindari stres, menjaga agar tidak langsung terkena sinar matahari, mengurangi beban kerja yang berlebihan, dan menghindari pemakaian obat tertentu.  Odipus dapat memeriksakan diri pada dokter2 pemerhati penyakit ini, seperti dokter spesialis penyakit dalam, hematologi, rheumatology, ginjal, hipertensi, alergi imunologi. Lupus dapat tertanggulangi bila penderita berobat dengan teratur, dan minum obat yang di berikan oleh dokter secara teratur (yang biasanya diminum seumur hidup).  Dengan disiplin itu odipus akan dapat hidup layaknya orang normal.  
Obat-obat alami yang dapat dipergunakan:
 1. Minyak ikan. Berdasarkan penelitian terbaru di Amerika, suplemen minyak ikan ternyata dapat mengurangi gejala Lupus. Selain itu, minyak ikan juga dapat memperbaiki aliran darah dan fungsi pembuluh darah pada orang yang terkena Lupus, yang diketahui rentan terkena serangan jantung.  Dalam penelitian terhadap 60 orang yang mengidap Lupus, penderita yang mengonsumsi 3 gram minyak ikan yang mengandung omega-3 setiap harinya selama 6 bulan menunjukkan perbaikan dalam gejala-gejala penyakitnya. Selain itu, penderita yang mengkonsumsi minyak ikan juga menunjukkan perbaikan dalam fungsi pembuluh darahnya dan mengurangi tingkat oksidatif stres.   Oksidatif stres ini berhubungan dengan penyakit jantung.
Ternyata, selain menjadi penyakit yang menyerang sistem imun tubuh, Lupus juga menjadi penyakit yang berkaitan dengan pembuluh darah. "Lupus memiliki dampak yang kumulatif pada pembuluh darah selama bertahun-tahun, dan ini juga perlu di tangani," kata John J. Cush, direktur rheumatologi Institut Penelitian Baylor, Dallas. Suplemen minyak ikan dapat membantu mengatasi bahaya yang mungkin terjadi pada pembuluh darah akibat penyakit ini. Pasien Lupus perlu mengontrol tekanan darah, diet lemak dan mengkonsumsi suplemen yang mengandung omega-3.  Dengan pola hidup sehat, komplikasi dan gejala penyakit ini dapat diminimalisir.

2. Kacang hijau (Phaseolus radiatus L.).  Untuk mengatasi anemia pada odipus dibutuhkan sebanyak satu cangkir kacang hijau. Setelah dicuci. Campur dengan dua gelas air bersih, rebus hingga tersisa sekitar tiga perempatnya. Rebusan yang sudah menjadi suam-suam kuku pun siap diminum. Rebusan untuk sekali minum, dilakukan dua kali sehari, kacang hijau mengandung vitamin B1, B2, dan niacin. 
3. Dari suplemen yang ramai dibicarakan dalam MLM (multi level marketing), muncul Niwana SOD dari Jepang, yang efektif mengurangi penderitaan odipus, karena:
  • 100% terbuat dari tumbuhan dan bijian: gandum, kulit beras, pearl barley, lobak daikon Jepang, kedelai, poleo juice, biji dan minyak wijen, ekstrak teh hijau Jepang, jeruk yuzu,aspalathus linearis dan hatumogi.
  • Proses pemanasan dengan sinar infra red (infra merah) untuk memecah molekul sehingga berberat molekul rendah agar mudah diserap sel.
  • Fermentasi dengan jamur Aspergilus oryzae (koji) untuk mengaktifkan komponen antioksidan.
  • Lipofilisasi (pelemakan), teknik rekayasa sehingga antioksidannya mudah dikenal dan diserap oleh lemak membran/dinding sel.
4. Spirulina Spirulina ternyata memiliki kandungan zat besi 58 kali lebih banyak daripada sayur bayam dan 18 kali lebih tinggi daripada daging. Ganggang ini juga mengandung beta karoten 25 kali lebih banyak daripada wortel, dan 100 kali lebih banyak daripada pepaya, di samping kandungan lain seperti vitamin, protein, mineral, lemak, dan karbohidrat.  Spirulina efektif untuk mengatasi dampak korelasi antibodi dan antigen yang membentuk kompleks imun.

Hal-hal yang harus dihindari:
1. Bumbu masak buatan (vetsin) atau yang lebih dikenal sebagai MSG (Mono Sodium Glutamat) diketahui sangat mempengaruhi kerja enzym dan hormon, oleh sebab itu penderita Lupus harus pantang vetsin, kalau tidak penyakitnya akan makin parah.

"Back to nature" adalah slogan yang tepat untuk Odipus (orang yang hidup dengan Lupus).  Mereka harus membuat bumbu masak yang alami, yang diulek di cobek lebih sehat dan lebih aman 

2. Mengkudu (pace) yang baik dalam bentuk buah segar, jus atau bentuk kapsulnya (Java Noni) diketahui sangat mempengaruhi kerja berbagai kelenjar.  Oleh sebab itu penderita ini harus menghindari mengonsumsi mengkudu (pace) atau penyakitnya akan makin parah.

Untuk agen-agen MLM yang menawarkan Java Noni, mohon berhati-hati agar tidak menawarkannya ke para penderita odipus karena bukannya menyembuhkan, malahan menyebabkan mereka bisa lebih cepat meninggal. (KI*)
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | BELAWA | KIBAR
Copyright © 2011. KIBAR BELAWA TOSAGENAE - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by TOSAGENAE
Proudly powered by Blogger